JM.Net Boltim-Dalam rangka memeriahkan perayaan Ketupat idul fitri 1446 H yang jatuh pada tanggal (8/4/2024), Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), akan menggelar berbagai kegiatan. Lomba panjat pinang.
Kegiatan ini, di rencanakan bertempat Lapangan Pondabo, Desa Tutuyan
Di ketahui perayaan Ketupat merupakan tradisi yang dirayakan seminggu setelah Hari Raya Idul Fitri.
Ketua TP-PKK Boltim, Rosita Pobela saat di wawancarai , menyampaikan harapannya agar acara ini dapat menjadi ajang silaturahmi yang nantinya dapat mempererat tali persaudaraan di kabupaten Boltim.“ Kami ingin memberikan hiburan yang bermanfaat bagi masyarakat, sekaligus melestarikan tradisi Lebaran Ketupat yang sudah turun-temurun,” ujarnya.
Sementara itu, Sekretaris TP-PKK, Lucia Kristina Mokoginta, menambahkan bahwa kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi wadah bagi masyarakat untuk berkumpul dan bersenang-senang setelah menjalani ibadah puasa selama sebulan penuh.
“Kami mengajak seluruh masyarakat Boltim untuk hadir dan ikut serta dalam kemeriahan acara ini,” Tutupnya
Di ketahui Dengan berbagai kegiatan yang telah disiapkan, Lebaran Ketupat di Boltim tahun ini dipastikan akan menjadi perayaan yang penuh kebahagiaan dan keceriaan(*)