JurnalMongondow.Net- Polres kotamobagu menggelar malam ke akraban keluarga besar polres Kotamobagu dengan TNI sebelum melakukan pengamanan penyambutan pisah sambut tahun 2023/2024. Bertempat di rumah dinas Kapolres kota Kotamobagu Selasa( 31/12/2024)
Kapolres kotamobagu AKBP Irwanto S.I.K mengatakan kegiatan ini dalam rangka terus mempererat sinergitas TNI Polri dan sejumlah jurnalis serta ormas yang ada di kota kotamobagu. ” Tentunya ini penting di lakukan sebelum kita melaksanakan tugas pengamanan kita makan malam bersama, ” ujar AKBP Irwanto ,S.I.K.

Lebih lanjut, Kapolres mengatakan semoga dalam melaksanakan tugas pengamanan nanti berjalan dengan baik. ” Tentunya sebuah harapan dengan sinergitas yang terjaga dan terus terbangun seperti ini, apa yang menjadi keinginan kita bersama terkait kantibmas yang kondusif akan terwujud.” Tandas Kapolres Kotamobagu