Bupati Yusra Sambangi,Tempat Pembuatan Kapal Nelayan Desa Sauk

JM.net,Bolmong- Bupati Bolaang Mongondow Yusra Al-Habsyi,
Melakukan peninjauan tempat pembuatan Kapal Nelayan di Desa Sauk Kecamatan Lolak.
Hal ini dilakukan untuk melihat secara langsung kondisi fasilitas yang menunjang ekonomi masyarakat di wilayah
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Yusra Al-Habsyi menyampaikan Pemerintah Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow dalam memberikan perhatian terhadap segala bentuk usaha yang dikelolah oleh masyarakat untuk mengembangkan ekonomi rakyat dalam menuju visi dan misinya Maju dan Sejahtera (JUARA).
Ini penting kita lakukan agar kita bisa melihat langsung   masalah apa yang terjadi di sini. Selain itu juga, kebutuhan-kebutuhannya apa-apa untuk menunjang perkembangan usaha yang Ada ini,” Ungkap Bupati Yusra.
Hal penting lainnya, Bupati Yusra Al-Habsyi mengungkapkan untuk peningkatan usaha seperti ini perlu ada peningkatan kapasitas dan kompetensi tenaga kerja. “Perlu juga ditingkatkan skil tenaga kerja. Tenaga teknis tempat pembuatan kapal ini perlu untuk ditingkatkan,” Kata Bupati.
Untuk itu, dia menghimbau, tempat pembuatan kapal yang Ada saat ini dapat dijaga dengan baik agar bisa digunakan dalam waktu yang lama dalam meningkatkan ekonomi rakyat. “Kebersihannya harus dijaga dengan baik dan akses jalannya dibersihkan,” Ujar Bupati Yusra Al-Habsyi.(*)

Komentar Facebook

komentar

About Redaktur