Bupati Boltim Oskar Manoppo Lantik 59 Penjabat Sangadi di 7 Kecamatan

JM.Net,Boltim-Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Oskar Manoppo, S.E., M.M., didampingi Wakil Bupati Argo V. Sumaiku, secara resmi melantik 59 Penjabat Sangadi (kepala desa) yang tersebar di 7 kecamatan se-Kabupaten Boltim. Acara pelantikan berlangsung khidmat di aula lantai 3 Kantor Bupati Boltim pada Selasa (25/3/2025).

Dalam sambutannya, Bupati Oskar Manoppo menegaskan bahwa para penjabat sangadi yang baru dilantik memiliki tugas besar dalam menjalankan roda pemerintahan desa, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, serta memastikan program pembangunan daerah dapat berjalan dengan baik.

“Penjabat Sangadi yang baru dilantik harus bekerja dengan penuh tanggung jawab, menjunjung tinggi integritas, serta mampu menjadi pengayom bagi seluruh masyarakat di desa masing-masing. Sinergi antara pemerintah desa dan pemerintah daerah sangat penting untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan,” ujar Bupati.

Sementara itu, Wakil Bupati Argo V. Sumaiku mengingatkan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan dana desa serta partisipasi aktif masyarakat dalam pembangunan desa.Para penjabat sangadi yang dilantik akan bertugas hingga pemilihan kepala desa definitif dilaksanakan dan dilantik. Pemerintah Kabupaten Boltim berharap, dengan pelantikan ini, roda pemerintahan desa dapat berjalan lebih efektif demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.Acara pelantikan ini turut dihadiri oleh jajaran Forkopimda, Pimpinan DPRD Boltim, Kapolres Boltim AKBP Golfried Hasiholan Pakpahan,(adve)

Komentar Facebook

komentar

About Redaktur