JM.Com,Bolmong-Untuk memastikan pembangunan di sejumlah sekolah penerima anggaran fisik berjalan dengan baik dan sesuai aturan. Kepala Dinas Pendidikan Bolaang Mongondow (Bolmong) Farida Mooduto turun langsung melakukan monitoring lapangan, Rabu (15/10/2024).Kunjungan pada sejumlah Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP) itu untuk memastikan apakah anggaran yang sudah diberikan itu sudah dipergunakan dan dikelola dengan baik.

Kadis Pendidikan Bolmong Farida Mooduto mengatakan, Pemkab Bolmong saat ini sudah menganggarkan belanja untuk mendukung sarana dan prasarana belajar mengajar.“Kita ingin dukungan fisik gedung sekolah ini boleh menunjang kenyamanan siswa dalam menimbah ilmu yang kemudian diharapkan boleh berdampak pada kualitas Sumber Daya masyarakat Bolmong secara umum kedepannya,” kata mooduto.Adapun pekerjaan fisik yang di bangun mulai dari penambahan ruang kelas belajar, dan ruang laboratorium, komputer serta pembuatan jamban pada puluhan sekolah dasar dan menengah pertama.“Hari ini saya sudah melakukan pemeriksaan di beberapa sekolah di wilayah kecamatan Dumoga Bersatu,” ucapnya.Dirinya juga meminta agar masyarakat juga turut berpartisipasi dalam pengawasan sehingga kualitas pembangunan memang benar-benar boleh di manfaatkan dalam jangka

panjang.“Anggaran pembangunan itu sumbernya dari rakyat, sehingga sudah selayaknya warga juga turut mengawasi jalannya pembangunan,” pungkasnya.
Untuk di ketahui rute kegiatan monitoring yang dilakukan Farida Mooduto mulai dari Kecamatan Dumoga, Dumoga Tengah, Dumoga Timur, Dumoga Utara, Dumoga Tenggara, Lolayan, Pasi Bersatu, Poigar, Lolak, dan Kecamatan Sangtombolang. (*).
Komentar Facebook
komentar