JM.COM,BOLTIM-Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto, S.Sos, M.Si, kembali menegaskan agar satuan kerja perangkat daerah (SKPD) dilingkungan Pemkab Boltim, bukan hanya bekerja menjalankan program dan kegiatan yang hanya bersifat rutinitas, namun dituntut harus memiliki inovasi.
“Saya bukan hanya berharap, tapi mewajibkan bagi setiap satuan kerja agar berinovasi dan menciptakan terobosan berbagai program,” tukas bupati, ketika menyampaikan jawaban pandangan empat fraksi DPRD Boltim di sidang paripurna Ranperda APBD 2023, Selasa (26/10/2022).
Di kesempatan itu juga, bupati menyampaikan terima kasih kepada empat fraksi di DPRD Boltim yakni, fraksi PAN, fraski Golkar, fraksi PDIP dan fraksi Restorasi yang telah menerima Ranperda APBD Boltim tahun 2023 untuk dibahas pada tahap selanjutnya. “Ini adalah bentuk komintmen nyata lembaga legislatif dan eksekutif untuk saling mendukung dan menopang pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Bolaang Mongondow(*)